0

Cara Melepaskan Stiker Pada Body Motor | Mobil Supaya Cat Tidak Rusak

Rabu, 09 Mei 2012
Share this Article on :
Cara Melepaskan Stiker Pada Body Motor | Mobil Supaya Cat Tidak Rusak - Banyak para-para penguna motor ataupun mobil menghiasi kendaraan dengan menempelkan stiker yang disukai sampai-sampai seluruh body penuh dengan stiker.
Lama kelamaan pengguna pasti akan merasa bosan dengan tiker itu dan menggantinya dengan stiker yang baru ataupun tidak memberi body dengan stiker apapun, Yang menjadi kendala adalah stiker yang lama akan dibuang dan di lepas, Ada beberapa jenis stiker yang memang sulit untuk di lepas bahkan bisa merusak cat pada body.
Ada sedikit tips yang saya dapatkan dari SitusOtomotif.com yaitu Cara Melepaskan Stiker Pada Body Motor | Mobil Supaya Cat Tidak Rusak berikut ini cara-cara dan peralatan yang harus kamu gunakan :

Peralatan yang Harus kamu perlukan adalah:

- Pisau atau spatula plastik
- WD-40
- Hair dryer
- Isolasi
- Kain lembut
- Car Wax

Spatula adalah alat memasak yang bagian kepalanya terbuat dari campuran plastik dan karet. Bagian ini cukup lembut untuk digunakan dalam proses ini agar tidak merusak lapisan cat mobil. Periksa dapur rumah anda, biasanya ibu-ibu sering menggunakan ini untuk membuat kue dan sebagainya. Bila anda tidak memiliki spatula ini anda dapat menggunakan pisau yang bagian ujungnya dibungkus dengan isolasi.


Cara 1.


Coba kelupas sticker dengan kuku. Kalau bisa dikelupas dengan kuku maka masalah anda sudah selesai sampai di sini. Biasanya semakin lama sticker tersebut menempel pada permukaan mobil maka akan semakin sulit untuk melepasnya.

Cara 2.


Bila sticker masih membandel anda bisa menyemprotkan WD-40 pada permukaan sticker dan sekitarnya. Setelah beberapa detik cobalah untuk mengupas sticker tersebut dengan menggunakan spatula.

Cara 3.


Bila cara diatas belum menyelesaikan masalah anda bisa mencoba dengan memanaskan sticker yang melekat pada body mobil dengan menggunakan hair dryer. Tujuannya adalah agar lem yang digunakan pada sticker melunak sehingga tidak terlalu lengket lagi.

Cara 4.


Kupas sticker dengan menggunakan spatula. Jangan menggunakan benda keras dan tajam karena memperbesar kemungkinan anda merusak lapisan cat mobil. Panasi terus selagi anda mengupasnya karena mungkin saja bahan perekat sticker tersebut cepat mengeras kembali.

Cara 5.


Setelah sticker terkelupas biasanya masih akan meninggalkan sedikit sisa lem. Anda dapat membersihkannya dengan WD-40 yang tadi anda pergunakan. Gunakan kain yang lembut untuk menggosok bagian ini agar tidak merusak permukaan cat.

Cara 6.


Langkah terakhir, gunakan wax untuk finishing pada bagian yang baru saja anda kerjakan. Selain dapat membantu menghilangkan sisa-sisa lem wax juga akan melindungi cat mobil. Anggap saja wax ini seperti lotion perawatan anti aging yang biasa dipakai kaum hawa.

Selamat mencoba semoga saja stiker yang menempel bisa kamu lepas tanpa merusak cat pada body kendaraan kamu..:D


Artikel Terkait:

0 komentar:

Posting Komentar